
Trik contouring
Letakkan jari telunjuk anda di sepanjang bagian tengah hidung anda.
Sisi hidung yang tidak tertutup jari adalah bagian yang diberi bayangan.
Pulaskan bronzer atau eyeshadow warna coklat tipis saja pada sisi
hidung uang tidak tertutup jari tadi.
Angkat jari anda kemudian teruskan bayangan anda sampai batas alis.
Tips:
Gunakan sikat pemulas (brush) yang berukuran sedang. Bukan brush untuk
memulas eyeshadow ataupun untuk blush on.
Saat mengaplikasikan, tekan bulu sikat dengan jari telunjuk dan ibu
jari sedemikian rupa, agar bentuknya menjadi datar. Dengan demikian contouring
akan tercipta lebih merata.
Jangan teruskan contouring sampai cuping hidung. Berhentilah pada batas
tulang hidung dan cuping hidung.
Lakukan dengan seksama. Jangan sampai bayangan masuk ke ujung mata.Begitu
pula dengan area antara mata dan alis.
Yang terakhir perlu diingat, tangan anda perlu melakukan latihan agar
terbiasa. Jadi sering seringlah berlatih. Practice makes perfect!
No comments:
Post a Comment